Contoh Aplikasi untuk Desain Brosur di Smartphone dan Laptop
Sudahkah kamu tahu jika ada banyak contoh aplikasi untuk desain brosur yang
dapat dicoba dengan mudah? Mungkin pada zaman dahulu kamu perlu memesan desain
brosur ke tempat percetakan.
Namun sekarang, coba saja membuatnya sendiri melalui perangkat seperti
smartphone, PC atau laptop. Banyak aplikasi atau software yang tersedia secara
gratis. Jadi, tidak perlu membayar jasa desainer.
Tidak perlu khawatir harus belajar menjadi desainer handal. Banyak
tersedia template yang dapat diedit dengan mudah. Biasanya hanya perlu
menambahkan teks dan gambar. Jadi lebih praktis.
Contoh Aplikasi untuk Desain Brosur
Sekarang ini sudah tidak perlu buru-buru menghubungi jasa percetakan
ketika ingin membuat brosur. Cukup mendesain secara mandiri menggunakan
smartphone, PC atau laptop. Kamu bisa melakukannya kapan saja bahkan ketika
sudah larut malam.
Biasanya, brosur atau pamflet dibagikan dalam bentuk cetak. Namun sejak berkembangnya
marketing online, banyak dibagikan melalui media online seperti website,
Instagram, Facebook dan lain sebagainya.
Apabila ingin mendesain dengan cepat dan praktis, cukup gunakan
smartphone. Namun, jika ingin melakukannya dengan lebih detail, maka manfaatkan
perangkat PC atau laptop. Silahkan mencoba salah satu aplikasinya di bawah ini.
1.
Canva
Salah satu aplikasi membuat pamflet di HP yang populer di tanah air
adalah Canva. Canva menawarkan banyak sekali template yang bisa kamu edit
dengan bebas. Tidak perlu mendesain secara manual.
Canva menyediakan akses dalam perangkat android dan iOS. Seperti perangkat
lunak pada umumnya, kamu perlu beralih ke versi Pro jika ingin mengakses semua
item. Karena beberapa di antaranya memang berbayar.
Namun, jika ingin menggunakan contoh aplikasi untuk desain brosur ini
secara hemat, manfaatkan saja template gratisnya. Walaupun tidak memakai versi
Pro, sudah banyak item yang dapat dipilih.
Template tidak harus dipakai dalam bentuk aslinya. Kamu boleh mengganti
warna, menggeser salah satu gambarnya, menghapus atau menambahkan gambar lain.
Silahkan berkreasi sesuai keinginan atau kebutuhan.
Kalau ingin mengakses contoh aplikasi untuk desain brosur ini
menggunakan komputer, maka gunakan versi web. Jadi, pekerjaan mendesain akan
terasa lebih mudah karena layar komputer jauh lebih luas.
2.
Adobe Spark Post
Siapa yang tidak kenal Adobe? Sepertinya semua orang sudah familiar dengan
nama ini. Sebut saja Adobe Photoshop, Adobe InDesign, Adobe Illustrator dan
lain sebagainya. Perangkat lunak ini sudah dipakai oleh para desainer grafis
profesional dari seluruh dunia.
Salah satu produk dari Adobe yang berguna dalam merancang brosur adalah
Adobe Spark Post. Adobe Spark Post mampu mengubah sebuah foto menjadi brosur
keren. Cukup dengan memanfaatkan beberapa fitur di dalamnya.
Aplikasi pembuat brosur di PC ini menyediakan fitur guna menambahkan filter yang mampu mempercantik
tampilan. Kemudian ada pula beragam fitur guna menambahkan teks secara mudah.
3.
Scribus
Scribus adalah salah satu tools gratis yang mampu membantumu dalam merancang
pamflet. Jika dibandingkan dengan Adobe, mungkin terkesan masih kurang
bersaing. Akan tetapi, Scribus juga menyediakan beragam fitur menarik untuk
dicoba.
Aplikasi membuat pamflet gratis ini
menawarkan layout tools bagus, tata letak standar industri, dan lain
sebagainya. Akan tetapi, akan memerlukan beberapa waktu guna mempelajari
Scribus dan mengoperasikannya.
Apabila hanya perlu merancang brosur sederhana, jalankan saja Scribus
menggunakan laptop dengan spesifikasi ringan. Sementara jika perlu merancang
pamflet rumit, gunakan perangkat dengan spesifikasi yang jauh lebih tinggi.
4.
Microsoft Publisher
Microsoft Publisher merupakan salah satu contoh aplikasi untuk desain
brosur yang umumnya sudah tersedia di laptop ketika kamu membelinya.
Meskipun fiturnya terkesan kurang canggih, perangkat lunak ini dapat membantu
mendesain pamflet.
Antarmuka Microsoft Publisher akan tampak akrab seperti Microsoft Office
lainnya. Beragam template di dalamnya dapat digunakan mendesain pamflet untuk
berbagai keperluan. Pamfletnya dapat diedit secara online maupun offline.
5.
Perangkat Lunak Flyers, Poster Maker, Graphic Design,
Banner Maker
Contoh aplikasi untuk desain brosur ini sangat cocok dipakai oleh para pemula. Jadi, kalau kamu belum
mempunyai keahlian mendesain, gunakan saja perangkat lunak ini.
Ada berbagai fitur menarik di dalamnya, seperti template, stiker, teks dan
lain sebagainya. Silahkan menggunakannya sesuai keperluan. Kombinasikan pamflet
dengan stiker guna membuatnya tampak lebih artistik.
Beragam template di dalamnya juga dapat dipilih sesuai dengan bidang yang
kamu kerjakan. Jadi, tidak perlu kebingungan mendapatkan inspirasi desain yang
tepat. Cukup manfaatkan satu perangkat lunak bernama Flyers, Poster Maker,
Graphic Design, Banner Maker.
Contoh aplikasi untuk desain brosur ini juga menawarkan versi berbayar. Jika tertarik menggunakan fitur
profesional, maka coba saja versi berbayarnya. Perangkat lunak android ini dapat
dicoba dalam smartphone kesayanganmu.
6.
Perangkat Lunak Poster Maker-Poster Design, Flyer Maker
& Ad Maker
Seperti namanya, perangkat lunak ini dapat dipakai dalam membuat beragam
desain. Tidak hanya brosur namun juga poster. Cara penggunaannya tergolong
mudah, cukup mengandalkan beberapa klik.
Tersedia sejumlah fitur unggulan di Poster Maker-Poster Design, Flyer Maker
& Ad Maker. Salah satunya adalah menyediakan 100 latar belakang untuk
brosur. Jadi, dapat membantu menciptakan latar belakang secara custom.
Selain latar belakang, contoh aplikasi untuk desain brosur juga
menawarkan alat pengeditan lanjutan. Manfaatkan saja seluruh fiturnya melalui
perangkat android atau iOS.
7.
Desygner
Desygner dapat dioperasikan dalam smartphone bersistem android maupun iOS.
Tersedia jutaan layout di dalam Desygner. Penggunanya sendiri juga sudah
banyak. Hal ini didukung oleh gambar profesional gratis dari Desygner.
Seperti perangkat lunak pada umumnya, jika ingin mengakses seluruh
fiturnya untuk menghasilkan desain profesional, maka perlu membayar biaya
langganan. Bisa berlangganan untuk satu bulan maupun satu tahun.
Contoh aplikasi untuk desain brosur ini bukan hanya dapat diakses melalui android. Namun juga iOS. Mungkin
Anda pernah melihat sejumlah aplikasi yang hanya dapat diakses melalui salah
satu sistem smartphone.
8.
Brochure Maker – Pamphlets, Infographics, Catalog
Perangkat lunak ini menawarkan antarmuka sederhana. Sehingga akan mudah
bagi para pemula untuk mencobanya. Kamu juga mampu menghasilkan pamflet
profesional secara mudah.
Gabungkan saja template, stiker, font dan efek khusus melalui contoh
aplikasi untuk desain brosur ini. Kamu dapat menggunakannya dalam keperluan
bermacam bisnis, seperti restoran, travel, pakaian, produk kecantikan dan lain
sebagainya.
9.
Inkscape
Inkscape adalah perangkat lunak yang berguna dalam mengedit seni vektor
memakai standar SVG sebagai file aslinya. Inkscape tersedia secara gratis dan
tergolong program open-source.
Terdapat sejumlah kelebihan dari Inkscape, misalnya menghasilkan ekspor
PDF berkualitas tinggi. Sedangkan kekurangannya adalah fitur terbatas. Tidak
seperti Scribus yang fiturnya jauh lebih mumpuni dalam mendesain pamflet.
Karena kemampuannya yang lebih terbatas, Inkscape jauh lebih ringan
daripada Scribus. Perangkat lunak ini dapat dioperasikan dalam perangkat dengan
RAM 256 MB dan CPU clock speed 1 GHz.
Dalam artikel ini sudah kami sampaikan beberapa perangkat lunak yang dapat
dicoba untuk mendesain pamflet. Kamu boleh mencoba mana saja sesuai kebutuhan
atau keinginan. Misalnya ingin menggunakan smartphone atau komputer.
Mendesain brosur bukan lagi perkara sulit. Tidak perlu mengandalkan desainer profesional atau percetakan untuk membuatnya. Cukup mengandalkan contoh aplikasi untuk desain brosur yang lebih praktis.
Posting Komentar untuk "Contoh Aplikasi untuk Desain Brosur di Smartphone dan Laptop"